Sabtu, Mei 16, 2009

Tips Sukses Menjalani Psikotest / Tes Psikometri

Anda seringkali mengalami sakit perut atau berdebar-debar saat menghadapi psikotes? Anda tidak sendirian. Hampir sebagian besar orang yang menjalani psikotes atau tes psikologi mengalami hal tersebut. Berikut ini tips sukses psikotes dari consultant HR.
Pastikan Anda tahu apa yang harus Anda lakukan sebelum mulai mengerjakan soal. Jika Anda belum jelas dengan perintah dari tes atau psikotes tersebut, tanyakan langsung kepada pengawas.
Sebelum mengerjakan tes test/psikotest, bacalah perintah dengan hati-hati.
Saat tes test telah mulai, usahakan fokus dan kerjakan seakurat mungkin.

Kerjakan tes test dengan tenang, terburu-buru dapat membuat Anda melewatkan detail penting dan melakukan kesalahan yang tidak perlu terjadi.

Bacalah soal dengan cermat. Jika Anda pernah mengerjakan tes serupa, hindari asumsi bahwa soal yang diberikan sama, mungkin saja soal tersebut telah diubah.

Hindari menghabiskan waktu terlalu banyak dengan berkutat pada soal-soal sulit. Tinggalkan dan kembali lagi jika masih ada sisa waktu.
Jika tidak yakin dengan jawaban Anda, tentukan pilihan terbaik menurut logika Anda.

Selalulah berpikir dan bertindak positif. Anggap kegagalan masa lalu sebagai ajang belajar Anda. Intinya ”jangan kalah sebelum bertanding”.
Terakhir, berdoalah sebelum memulai. Ini memberikan kekuatan yang positif bagi kita.

by Consultant HR

Tidak ada komentar: